Sebagai tuan rumah dari Kelenteng Tek Hay Kiong adalah Kongco
sebagai tuan rumah dari Kelenteng Tek Hay Kiong adalah Kongco Tek Hay Cin Jin ,yang menempati altar utama kelenteng. Tek Hay Cin Jin yang nama aslinya Kwee Lak Kwa atau Lak Kwa Ya,merupakan dewata pelindung bagi masyarakat Tegal dan sekitarnya khususnya para nelayan dan pedagang.Mereka percaya bahwa bagi mereka yang dapat mendekati jiwa kepribadiannya,niscaya akan mendapat berkah dan keselamatan.
Kwee Lak datang ke kota Tegal pada tahun 1737 lewat desa Muaratua. Kwee Lak yang kemudian namanya ditambah Kwa merupakan salah seorang perantau yang mulai awal tahun 1735 ( Pada masa pemerintahan Kaisat Qian Liong dari dynasti Ching ) meninggalkan Tiongkok dengan beratus-ratus kapal mengarungi lautan dan banyak di antaranya menuju Asia Tenggara dengan tujuan berdagang.
Dalam kehidupan sehari-harinya beliau hidup sebagai pedagang dan sangat disegani oleh masyarakat setempat,selain itu beliau sering tukar-menukar ilmu pengetahuan, di antaranya:mengajar mencari ikan,bercocok tanam dan mengadakan usaha dagang.Beliau juga ikut membantu perjuangan orang-orang tionghoa melawan Belanda sebagai akibat pembantaian orang-orang tionghoa di Batavia,pada tahun 1740,sebagai penghubung komunikasi lewat jalur laut.
Masyarakat Tegal dan sekitarnya,percaya bahwa Kwee Lak Kwa bukan hanya seorang saudagar,namun lebih dari itu ,beliau sudah mendapat TAO( Keabadian/Kedewaan ).Hal ini dapat dibuktikan dengan kemukjizatan yang dibuatnya untuk menolong rakyat dan kemunculannya di beberapa tempat secara bersamaan.
Sejit TekHay Cin Jin dirayakan setiap tanggal 2 bulan 2 Imlek (Jie Gwee Ce Jie ).
Selain di Tek Hay Kiong, kimsin Tek Hay Cin Jin juga ada di beberapa kelenteng daerah Pantura,seperti Kiem Tek Ie-Jakarta, An Tjeng Bio-Indramayu, Tiauw Kak Sie-Cirebon, Po An Thian- Pekalongan, Tek Hay Bio-Semarang dan Hok Ie Kiong- Slawi.
No comments:
Post a Comment